INDUSTRI TEH
INDUSTRI
TEH
Dalam dunia per-Teh-an industrinya terbagi 2 (dua)
yaitu produk Up-Stream (Bulk tea) dan
Down-Stream (package tea, active
ingredients) dari Teh. Maksudnya adalah sebagai berikut :
- Jenis
produk Up-Stream Teh yaitu :
a. Green Tea : proses ½ fermentasi / oksidasi enzimatis,
yaitu menginaktifkan enzim fenolase yang ada dalam pucuk segar, dengan cara
pemanasan (udara kering/sangria atau udara basah/steam) sehingga oksidasi
terhadap katekin (zat anti oksidan) dapat dicegah.
b. Black Tea (CTC dan Orthodoks) :
melalui proses fermentasi, dilakukan oleh enzim fenolase yang terdapat didalam
daun teh. Pada proses ini , sebagian besar katekin dioksidasi menjadi teaflavin
dan tearubigin, suatu senyawa antioksidan yang tidak sekuat katekin.
c. White Tea :
tidak mengalami proses fermentasi sama sekali, dimana proses pengeringan dan
penguapan dilakukan dengan sangat singkat, bahan baku dari pucuk muda/peko,
kemudian dengan metode penguapan (steam dried) atau kering oleh udara (air
dried).
- Produk
down stream lainnya : teh kemasan
botol, suplemen, bahan kosmetik, bahan pengawet makanan, bahan pewarna
makanan, obat herbal.
Teh saat ini juga sudah diperhitungkan dalam dunia kuliner khususnya
produk minuman kekinian yang bahan dasarnya dari teh. Layaknya industri fesyen,
minuman juga memiliki tren. Banyak varian minuman yang menjadi tren kekinian.,
terutama bagi kaum milenial. Bukan Cuma soal rasa yang membuat aneka minuman
ini digemari, melainkan cara penyajiannya juga bikin orang penasaran. Popularitas
teh kekinian membuka peluang bisnis baru dalam dunia pertehan. Dalam membuat
minuman teh perlu mengenal macam-macam bahan utama minuman Teh sebagai berikut
:
a. Teh
hitam
Teh
hitam yang baik memiliki karakter kuat dan warna seduhan cokelat gelap, sangat
cocok untuk membuat milk tea. Setelah dicampur susu, tehnya masih terasa dan member
warna cokelat yang cantik pada teh susunya. Teh hitam yang dari Indonesia yang
berbentuk serbuk cocok digunakan. Jenis yang bisa digunakan adaah teh hitam CTC
atau Broken Tea. Jika memakai teh celup, rasa tehnya akan kurang kuat meskipun
warnanya bisa tetap cokelat. Bila membuat es teh tanpa susu lebih baik
menggunakan teh hitam yang memiliki aroma yang baikdan tingkat kesepetan
medium,sehingga tidak perlu menambahkan gula terlalu banyak untuk mengurangi
rasa sepetnya. Simpan selalu teh dalam keadaan tertutup rapat untuk menjaga
kualitasnya.
b. Teh
hijau
Teh
hijau Indonesia yang bisa diperoleh disupermarket atau pasar tradisional cocok
digunakan untuk jasmine boba milk tea.
c. Teh
Oolong
Roasted oolong
cocok sekali digunakan untuk boba milk
tea karena aroma panggangnya yang kuat sangat dan cocok dipadankan dengan
susu.
d. Matcha
dan green tea powder
Matcha
adalah teh hijau berbentuk serbuk dari Jepang. Matcha punya aroma dan rasa khas
yaitu milky, creamy, dan umami yang tidak didapatkan dari bubuk teh
hijau biasa. Jika sulit mendapatkan matcha,
bisa menggunakan green tea powder.
e.
Houjicha
Houjicha
adalah teh hijau Jepang yang dioven (roasting)
lagi dengan suhu tinggi sehingga member aroma roasted yang khas dan sering
mengingatkan orang pada cokelat atau kopi.
Comments
Post a Comment